IBRAHIM ISA
-----------------------
Minggu, 16 Agustus 2009
----------------------------------------------------------------------------
Dengan Hati Teramat Duka - Menyampaikan Belasungkawa Kepada Zus Asni Joesoef Sekeluarga
----------------------------------------------------------------------------
Zus Asni Joesoef, Verdi, Ludfi Sekeluarga,
Dengan terkejut dan teramat sedih kami sekeluarga menerima berita dari Verdi Yusuf mengenai kepergian sahabat karibku tercinta – UCUP ( Joesoef Isak), pada hari Sabtu tanggal 15 Agustus 2009 y.l.
Meninggalnya Joesoef Isak, adalah suatu kehilangan besar bagi kehidupan jurnalistik yang memihak rakyat; bagi perjuangan demi kebebasan menyatakan pendapat; serta bagi usaha reformasi, demokrasi dan HAM.
Meninggalnya Joesoef Isak merupakan kehilangan besar bagi bangsa dan tanah air, bagi rakyat, serta bagi usaha penyebaran ajaran-ajaran Bung Karno, bagi perjuangan mempertahankan Pancasila.
Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Rajiun.
Semoga arwahnya diterima oleh Tuhan Y.M.E di sisi Beliau.
Mengharapkan serta mendoakan Zus Asni serta seluruh keluarga tabah menghadapi musibah ini.
Amien ya rabuul alamien
Amsterdam Bijlmer Arena, 16 Agustus 2009.
* * *
Verdi Yusuf:
Kepada Yth.
Ibrahim Isa
Amsterdam
Innalillahi wa innailaihi rojiun.
Telah meninggal dunia suami/Ayah/kakek kami tercinta: Joesoef Isak jam 01.00 pagi ini, tgl. 15 Agustus 2009. Rumah duka: Jl. Duren Tiga No.36, Pancoran, Ps. Minggu, Jakarta Selatan.
Jenazah akan dikebumikan di TPU Jeruk Purut ba'da Zuhur, Saptu 15 Agustus 2009.
Wass. Asni Joesoef
(Om - tolong sampaikan beritanya ke teman2 almarhum di Paris dan Amsterdam. Saya - Verdi, putra Almarhum. Terima kasih).
* * *
Thursday, December 17, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment