Monday, December 30, 2013

“The ABOEPRIJADI SANTOSO - PRABOWO SUBIANTO DEBATE“

Kolom IBRAHIM ISA
Sabtu, 28 Desember 2013
----------------------------------

The ABOEPRIJADI SANTOSO - PRABOWO SUBIANTO DEBATE“

Sejak 20 Desember 2013 - - - -( tahu kan? ) -- - berlangsung perdebatan menarik dan PENTING sekali antara jurnalis kawakan Aboeprijadi Santoso (Amsterdam) dan Prabowo Subianto (Jakarta), Ketua parpol Gerindra. Perdebatan terjadi (sayangnya bukan di pers berbahasa Indonesia, tapi di media berbahasa Inggris) THE JAKARTA POST.

Perdebatan ini penting! Karena terjadi antara seorang dari kalangan pers versus seorang militer yang pernah bertugas di Timor Leste ketika Orba sedang berusaha menghancurkan kekuatan perjuangan kemerdekaan rakyat Timor Leste.

Perdebatan ini penting! -- Karena Prabowo adalah calon parpol Gerindra untuk pemilihan presiden 2014. Sedangkan Aboeprijadi Santoso mengenal perkembangan sekitar Timor Leste dan banyak menulis sekitar perjuangan rakyat Timor Leste untuk kemerdekaannya. Aboeprijadi adalah pengkritisi kebijakan Orba mengenai Timor Leste. Ia berusaha “memperkenalkan” kepada pembaca, seperti apa “profil” calon presiden Indonesia untuk pemilihan 2014 nanti itu.

Perdebatan ini penting! Karena menyangkut masalah politik Orba yang mengagresi Timor Leste, mendudukinya dan meng”annschlus”-nya ke wilayah RI.

Perdebatan ini penting! Karena menyangkut masalah kekerasan dan pembunuhan yang dilakukan oleh militer Orba di Timor Leste ketika itu.


* * *


Baik kiranya kita sarankan kepada (yang bersangkutan) agar perdebatan ini juga dilengkapi dengan teks bahasa Indonesianya. Serta disiarkan di media Indonesia yang berbahasa Indonesia.

Dengan demikian pembaca (berbahasa) Indonesia bisa dengan seksama mengikutinya dan belajar dari perdebatan itu.

Perdebatan penting antara Aboeprijadi Santoso versus Prabowo Subianto ini terlalu penting untuk dihentikan. Terlalu penting dan sayang sekali bila hanya bisa diikuti oleh yang bisa berbahasa Inggris saja.


* * *

No comments: